Cak Batjeran: Macet di Kota Ambon Karena Tumpukan Sampah

AMBON, INFO BARU--Kepala Bidang Persampahan Kota Ambon, Cak Batjeran mengatakan, salah satu dampak terjadinya kemacetan di Kota Ambon lantaran banyaknya tumpuhkan sampah yang berada di jalanan, seperti di Kawasan Pantai Losari dan Pasar Mardika Ambon.
“Jadi salah satu dampak terjadinya macet di Kota Ambon karena banyaknya tumpukan sampah. Selain banyak, sampah-sampah itu juga terlihat padat,” kata Batjeran kepada wartawan di ruang kerjanya, Rabu (17/9).
Ia mengatakan, penumpukan sampah di Kota Ambon ada di lereng-lereng jalan, dan kondisi itulah yang sering menimbulkan kemacetan. Meskipun ia mengakui, Dinas Perhubungan Kota Ambon sudah mengaturnya secara baik.
“Atas kinerja tersebut, kami diberikan apresiasi oleh Pak Walikota,” akuinya.
Selain penumpuhkan sampah, kemacetan juga terjadi lantaran adanya kapal-kapal barang yang masuk dari luar Kota Ambon. Katanya, kapal-kapal barang tersebut pada umumnya membawa barang-barang dagangan seperti durian dan lain sebagainya, sehingga sering terjadi macet.
Ditambahkan, terkait sampah, di tahun 2014 ini ada penambahan dua unit mobil truk. Truk ini akan disiapkan untuk mengangkut sampah-sampah yang ada di kawasan jalan di Kota Ambon. Hal tersebut dimaksudkan untuk menciptakan “Kota Ambon Bersih di Siang Hari dan Terang di Malam Hari”. (MG-05)