Desember, Pesparawi Kota Ambon Digelar
AMBON, INFO BARU - Lomba banding nyanyi Pesta paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) tingkat Kota Ambon akan digelar Desember 2013. "Lomba tingkat Kota Ambon tersebut rencananya akan berlangsung pada awal Desember 2013 mendatang," ungkap Ketua Panitia Pelaksanan kegiatan lomba banding nyanyi Pesparawi tingkat Kota Ambon, Merry Mail kepada wartawan di Ambon, Selasa (8/10).
Menurut dia, Dipilihnya waktu pelaksanaan tepat di awal Desember, dikarenakan Pesparawi yang pada dasarnya merupakan puji-pujian kepada Tuhan yang Maha Kuasa, sehingga diharapkan nuansa minggu-minggu adventus menjelang perayaan Natal 25 Desember 2013, juga dengan suasana puji-pujian.
“Pesparawi ini kan puji-pujian. Jadi kita berupaya untuk memasuki minggu-minggu adventus dengan suasana puji-pujian sebagai bentuk ungkapan syukur masyarakat Kota Ambon, khususnya masyarakat gereja kepada Tuhan yang Maha Kuasa. Pelaksanaannya dipastikan awal Desember, tetapi belum ada penentuan tanggalnya,” jelas Maail.
Disinggung mengenai peserta yang akan diikutsertakan dalam lomba banding nyanyi Pesparawi tingkat Kota Ambon nanti, dirinya mengaku, perwakilan dari lima kecamatan yang menjadi juara pada setiap kategori yang dilombakan.
Untuk kategori paduan suara dan vokal grup , lanjutnya, setiap kecamatan akan diwakili oleh pemenang I dan II. Sedangkan untuk kategori menyanyi solo, hanya diikuti oleh pemenang I.
Untuk diketahui, lomba banding nyanyi Pesparawi tingkat Kecamatan di Kota Ambon, melombakan sepuluh kategori, diantaranya paduan suara anak, paduan suara remaja, paduan suara laki-laki, paduan suara perempuan, paduan suara campuran, vocal grup, menyanyi solo anak usia tujuh sampai delapan tahun dan menyanyi solo anak usia Sembilan sampai 12 tahun.(RIN)
Posting Komentar untuk "Desember, Pesparawi Kota Ambon Digelar"