Pemkot Tertibkan Ratusan Becak Bandel
Tindakan itu dilakukan lantaran ratusan becak itu sebelumnya telah ditertibkan berulangkali, tapi masih saja ada tukang becak yang melanggar peraturan hari operasi becak berdasarkan warna yang ditetapkan Pemkot Ambon.
Kepada wartawan kemarin, Asisten II Sekretariat Kota (Setkot) Ambon Piet Saimima yang juga selaku Koordinator Tim Penertiban mengaku, ratusan becak yang berhasil ditertibkan itu ditemukan beroperasi di luar aturan yang telah ditetapkan atau pengoperasiannya tidak sesuai warna dan hari kerja.
"Penertiban untuk semua sektor dan kita tidak main-main untuk menindak tegas bagi tukang becak yang melanggar aturan," katanya.
Sejumlah lokasi yang menjadi sasaran penertiban becak yang dimulai pada Rabu, 20 November 2013 hingga satu minggu kedepan adalah jalan utama di Ambon misalnya, jalan AY Patty, AM Sangadji, Sam Ratulangi, Yos Sudarso, Sultan Hairun, jalan Pattimura, jalan Tulukabessy, pantai Mardika dan ruan jalan lainnya.
"Selama satu minggu kedepan kita akan tertibkan becak. Proses penertiban yang dilakukan pemkot berlaku secara menyeluruh baik untuk pelaku usaha terkait dengan ijin usaha, IMB, ijin trayek dan becak," katanya.
Bagi becak yang terkena operasi, akan diberikan teguran keras lantaran sudah diingatkan berulangkali termasuk pembinaan serta himbauan, tapi mereka melanggar aturan.
Diketahui, aturan yang telah dikeluarkan Pemkot Ambon terkait waktu dan hari pengoperasian becak yakni becak merah beropetasi pada hari Senin-Kamia, becak putih hari Selasa-Jumat, dan becak kuning beroperasi pada hari Rabu-Sabtu. Sementara untuk hari Minggu, semua becak bebas beroperasi.
Saimima menghimbau kepada pengemudi dan pemilik becak untuk mentaati aturan yang telah dikeluarkan pemkot Ambon, karena saat kegiatan penertiban gencar dilakukan pemkot dalam upaya menata kembali kota ino agar tertib. (RIN)
Posting Komentar untuk "Pemkot Tertibkan Ratusan Becak Bandel "