Dukung Tertib Perparkiran, Pemkot Cetus Program Pelopor Transparan

AMBON, INFO BARU--Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Ambon akan mencetuskan program pelopor tertib transportasi dan perparkiran.
"Hal ini dilakukan untuk mendukung program Pemerintah Kota Ambon yakni Ambon tertib perparkiran dan transportasi," kata Kepala Bidang Perparkiran pada Dishub Kota Ambon Harman Sahupala, kepada wartawan di Balai Kota Ambon, akhir pekan kemarin.
Sahupala menjelaskan, program tertib parkiran dan transportasi telah dilaksanakan selama dua tahun. Namun masih ada masyarakat yang bandel. Sehingga, pihaknya mencetuskan program Pelopor Transparan agar ada kesadaran masyarakat terhadap hal tersebut.
“Kita ingin mengubah pola pikir masyarakat dari tidak tertib menjadi tertib, dari tidak teratur menjadi teratur karena, merubah perilaku masyarakat sulit, dimana kita berkaca dari program Jumat Pagi Bersih Lingkungan (Jumpa Berlian) yang dicanangkan oleh Dinas Kebersihan Kota Ambon yang telah menyentuh tingkat masyarakat bawah,’’ ujarnya.
Menurut Sahupala, program Pelopor Transparan dapat mencakup tingkatakan yang sama, sehingga masyarakat dapat berlalu lintas secara baik.
“Ada masyarakat yang bersikap acuh tak acuh dengan kebijakan Pemkot, makanya kita terus mendorong masyarakat untuk tertib,’’ katanya.
Diakuinya, program Pelopor Transparan yang dilaksanakan untuk menjawab amanat UU nomor 22 tahun 2009 tentang lalu lintas, dimana semua pihak turut berpartisipasi dalam program ini, “Kita bisa koordinasi lintas sektoral diantaranya Kodim, Polres Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease, Juru Parkir dan masyarakat agar, terciptanya penataan perparkiran di Kota Ambon,’’ jelasnya.
Untuk itu Sahupala berharap, semua masyarakat dapat membantu Pemkot Ambon dalam mendukung setiap program kerja yang ada, agar Kota Ambon terlihat amn, nyaman dan tertib pada setiap titik yang ada. “Mudah-mudahan dengan peluncuran program Pelopor Transparan masyarakat akan melakukan parkiran secara baik dan tertata," harapnya. (RIN)