Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Wailissa Pastikan Pelantikan DPD KNPI Akhir September

Wailissa Pastikan Pelantikan DPD KNPI Akhir September.
MASOHI, INFO BARU--Pelantikan Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Kabupaten Maluku Tengah versi M, Sukri Wailissa (Ully) akan dilakukan pada akhir September ini. Semua persiapan sudah dilakukan dengan menggelar rapat panitia Pelantikan kepengurusan yang sebelumnya sudah dibentuk.

Dari pantauan media ini di Masohi, Rapat yang digelar Senin (22/9) di pelataran gedung Pemuda Kabupaten Maluku Tengah berjalan dengan lancer. Rapat panitia juga dihadiri Majelis Pemuda Indonesia, DPD KNPI Maluku Tengah dan sejumlah OKP di Kabupaten bertajuk Pamahanunusa itu.

“Rencananya musda DPD KPNI Malteng akan dilakukan secara aklamasi yang direncanakan pada tanggal 27 September 2014,” ungkapnya kepada Infoo Baru, Senin (22/9).

Menurut agenda ini harus segera dilakukan, sebab selain melegitimasi kepengurusan KNPI Maluku Tengah juga sebagai bentuk komitmen pemuda Maluku terutama pemuda di Kabupaten Maluku Tengah dalam mengawal pembangunan di daerah.

Terkait Anggaran pelantikan, Wailissa mengungkapkan biaya acara pelantikan pihaknya sudah menyiapkan sendiri dananya untuk membiayai semua kebutuhan terkait kegiatan itu.

“Anggaran yang digunakan untuk membiayai kegiatan itu bukan dari bantuan Pemerintah Daerah Kabupaten Maluku Tengah pimpinan Tuasikal Abua, tetapi hasil kerja panitia sendiri,”tuturnya.

Selain itu, dirinya juga menuding Pemda Malteng tidak memihak kepada kepentingan pemuda secara menyeluruh, namun hanya kepada KNPI versi Halim Latuconsina.

“Jadi Pemda Malteng tidak perlu membantu memfasilitasi acara pelantikan ini, karena Pemerintah Daerah Malteng hanya bisa obral janji untuk pemuda sehingga sudah sangat jelas dan ini sangat mencederai nilai-nilai perjuangan pemuda di Kabupaten ini,” kecamnya.

Semua persiapan terkait pelantikan DPD KNPI Maluku Tengah Versi Boy Latunconsina itu sudah selesai, sehingga panitia hanya tinggal melakukan hal-hal teknis terkait pelaksanaannya saja.

Dikatakan, Pelantikan yang direncanakan berlangsung tanggal 27 September itu akan digelar di tempat terbuka, sehingga semua elemen pemuda dan masyarakat di Kabupaten Gotong Royong itu bisa menyaksikan secara langsung pelaksanaan acaranya.

“Ada dua tempat yang saat ini menjadi acuan penyelenggara sebagai tempat pelaksanaan acara pelantikan nanti, dua tempat itu diantaranya Pelataran Masohi Plaza dan Reklamasi Pantai Ina Marina Masohi, ” ujarnya. (MG-01)