Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Jelang Pilkada, Warga Diimbau Menjaga Keamanan

AMBON, INFO BARU – Konstelasi politik di Maluku jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 11 Juni 2013 yang kian memanas, masyarakat Maluku khususnya lagi warga Kota Ambon, dihimbau untuk intens menjaga situasi keamanan di daerahnya masing-masing.
Himbauan ini disampaikan, Koordinator Perhimpuan Anak Negeri Pulau Ambon (PAPA) Bartholomeus Dias, kepada wartawan di Ambon, Selasa (4/6) kemarin.
Kata Diaz, anak negeri pulau Ambon harus menjadi pelopor terciptanya situasi keamanan di Kota bertajuk manise ini, sehingga bisa tercipta Pilkada damai, aman dan lancar.
“Seluruh anak negeri Pulau Ambon harus menjaga situasi keamanan dalam Pilkada Maluku. Pulau Ambon harus menjadi motor serta pelopor, untuk mewujudkan Peilkada yang aman dan tenteram,” ucapnya.
Diaz meminta kepada para elit politik di negeri ini untuk tidak mengotori Pilkada Maluku kali ini dengan strategi yang membodohi masyarakat.
“Untuk memimpin negeri raja-raja ini, janganlah memakai cara-cara yang kotor dengan membodohi rakyat Maluku,” tegasnya.
Ia mengajak masyarakat Maluku untuk menjadikan momentum Pilkada gubernur dan wakil gubernur Maluku, adalah ajang memilih pemimpin yang mempunyai visi-misi yang jelas, demi membangun daerah dan rakyat.
“Jangan mengotori Pilkada dengan strategi dan hasil survey yang tidak benar. Biarkan rakyat memilih dan jangan digiring ke hal-hal yang tidak benar,” serunya.
Secara terpisah, Wakil Sekretaris DPD KNPI Kota Ambon, Abdul Wahab meminta kepada para elit politik dan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur beserta tim sukses untuk memberikan pendidikan politik (politic education), yang santun dan elegan.
Menurut Wahab, pengrusakan alat-alat peraga para calon gubernur yang marak akhir-akhir ini terjadi menjelang hari pencoblosan, merupakan upaya atau cara yang tidak baik dan terkesasn berbau provokatif.
Pilkada Maluku, kata Wahab, harus menjadi contoh pilkada damai di Indonesia, sehingga semua warga Maluku harus bahu-membahu menyukseskan agenda politik lima tahunan tersebut.
“Jadi dengan moment ini masyarakat bisa memilih pemimpin yang mampu melakukan perubahan berarti di Maluku,” pungkasnya. (RIN)

Posting Komentar untuk "Jelang Pilkada, Warga Diimbau Menjaga Keamanan"