Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Partai Nasdem Siap Ganggu PDI-P dan Golkar

AMBON, INFO BARU - Partai Nasdem siap mengirimkan wakilnya ke Senayan guna memperjuangkan nasib rakyat Maluku. Untuk itu, jajaran pengurus provinsi, kabupaten/kota dan struktur paling bawah akan bersinergi meraup suara sekaligus mengganggu PDI-P dan Golkar yang rutin mengirim wakilnya di DPR RI. 
    
Penegasan ini disampaikan Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasdem Maluku, Hamdani Laturua, SH saat bersama jajaran pengurus menggelar konferensi pers di kantor Nasdem Maluku di bilangan Sultan Baabullah, Waihaong Ambon, Sabtu akhir pekan kemarin.

Kendati sebagai pendatang baru, kata Hamdani, pihaknya optimis bahwa dengan struktur partai sudah terbentuk hingga kecamatan, desa, dusun yang bersinggungan langsung dengan akar rumput, maka kursi menuju DPR RI adalah bukan sesuatu yang mustahil.

“Nasdem siap karena sejauh ini rakyat Maluku sangat membutuhkan wakil mereka yang handal di tingkat pusat. Wakil rakyat Maluku di tingkat pusat selama ini kental dengan perjuangan pribadi tampil sendiri-sendiri dan gagal membangun komunikasi lintas partai. Tidak berjalan sinergi sebagai satu kekuatan Maluku, sehingga terkesan posisi tawar begitu lemah. Nah kami Partai Nasdem siap merubahnya,” tegas Laturua.

Menurutnya, jika wakil di pusat saja Partai Nasdem Maluku begitu optimis bisa mengganggu PDI-P dan Golkar, maka untuk kursi yang tersedia di daerah, baik itu DPRD Maluku maupun kabupaten/kota, sudah ada hitung-hitungan kalau Partai Nasdem siap dan bila perlu punya fraksi. “Tentu ini menjadi tantangan tersendiri buat seluruh kader, utamanya Caleg Partai Nasdem di daerah agar bekerja maksimal meyakinkan rakyat memilih Partai Nasddem,”tegasnya.

Diakui, Laturua, sudah enam bulan berjalan dan kini saatnya mengadakan rapat kerja wilayah (Rakerwil), mengkonsolidasi seluruh kekuatan partai. “Konsolidasi partai dan pembekalan para calon anggota legislatif (Caleg) akan segera dilakukan pada hari Senin nanti (hari ini-Red) dan langsung dihadiri oleh Ketua Umum Partai Nasdem, bapak Surya Paloh bersama jajaran pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) lainnya,” tegas Laturua.

Dikatakan, konsolidasi partai yang sudah berlangsung selama enam bulan berjalan, seluruhnya akan dievaluasi, dibicarakan, didiskusikan dalam Rakerwil untuk sebuah formula pemenangan menghadapi Pilpres dan Pileg tahun 2014 mendatang.

“Oleh karena itu, menghadapi dua momentum politik dimaksud, Partai Nasdem Maluku akan mendapatkan arahan secara langsung dari Ketua Umum, bapak Surya Paloh. Ini adalah sebuah kebanggaan dan merupakan motivasi bagi seluruh kader Partai Nasdem,” tegasnya.

Masih menurut Laturua, kendati sebagai pendatang baru, Partai Nasdem sudah teruji dalam tanur demokrasi. “Perjuangan menghadirkan partai ini dalam kandungan ibu pertiwi, Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) tidaklah mudah, tetapi berkat semangat, kerja keras bapak Surya Paloh dan jajaran pengurus DPP, maka Partai Nasdem boleh hadir dan siap memperjuangkan keadilan dan kesejahteraan rakyat,” urai Laturua.

Ditambahkan, dalam internal Partai Nasdem sudah tertanam doktrin “Agar yang tidak murni hangus terbakar menjadi abu”. Ini dimaksudkan bahwa partai tidak main-main dalam perjuangan keadilan dan kesejahteraan, sehingga sangat dibutuhkan kader partai yang militan dan tidak neko-neko.

Lebih lanjut Laturua mengatakan, selama konsolidasi dan sosialisasi, keanggotaan Partai Nasdem terdata melalui sistim IT dan mencapai angka lima ratus ribu. “Dari angka ini ada sekitar dua ratus lima puluh ribu yang sudah tercover dan sisanya belum masuk dalam server kami lantaran di beberapa wilayah sistim jaringan internet belum berjalan secara baik,” terangnya.

Sementara itu, Sekretaris Partai Nasdem Abdullah Marasabessy mengatakan, Partai Nasdem tumbuh dan berkembang menjadi sebuah partai politik yang lekat di hati rakyat, juga dipengaruhi oleh sosok pemimpin yang berkarisma dalam diri Surya Paloh.

Selain itu, partai juga dikelolah oleh orang-orang yang berpengalaman, memahami seluk-beluk upaya pembangunan. Pula, diisi oleh kalangan profesional yang memiliki keahlian di bidangnya masing-masing. “Lebih dari itu harus diakui, partai mempunyai kekuatan finansial dan jaringan media yang ikut membesarkan Partai Nasdem,” tegas Marasabessy.

Diketahui, Rakerwil Partai Nasdem akan dilangsungkan selama dua hari sejak hari ini bertempat di Aula Islamic Center di Waihaong. Pengurus DPP yang hadir selain Ketua Umum Surya Paloh, ada pula Sekjen, Patrice Rio Capella, Ketua Badan Pemenangan Pemilu: Ferry Mursyidan Baldan, Ketua Bidang Media dan Komunikasi Publik:  Sri Sajekti Sudjunadi, Ketua Bidang Pertanian dan Maritim:  Viktor Lasikodat dan beberapa jajaran lainnya. Mereka akan mendarat pagi ini di Bandara Internasional Pattimura Ambon, menggunakan pesawat pribadi milik Ketua Umum Surya Paloh. (*)

Posting Komentar untuk "Partai Nasdem Siap Ganggu PDI-P dan Golkar"