Pemuda Harus Menjadi Tonggak Penting Suatu Daerah
AMBON, INFO BARU - Ketua Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD-KNPI) Maluku, M. Sidiq Latuconsina menegaskan pemuda harus menjadi tonggak penting bagi daerahnya.
Menurutnya, pemuda harus menjadi inspirasi bagi seluruh stakeholder di Indonesia dan Maluku pada khususnya, karena ketika melihat ke belakang, pemuda memiliki peran yang sangat signifikan dalam memperjuangkan cita-cita suatu daerah atau bangsa.
Ia mengajak pemuda Maluku untuk megawal seluruh proses perjuangan, seperti yang pernah dipraktekan teman-teman pemuda di tahun 1908. Dimana pemuda saat itu sangat kokoh dalam mempertahankan daerahnya.
“Perjuangan pemuda pada tahun 1908 sangat luar biasa. Karena kegigihan mereka dalam mempertahankan daerah mereka sampai mengorbankan nyawa, dan hal inilah yang harus dicontohi oleh pemuda di Maluku,” kata Latuconsina saat menghadiri acara Cofee Morning di Hotel Amans kemarin.
Salah satu hikmah yang dapat diambil dari lahirnya Sumpah Pemuda, kata Latuconsina, yakni pelajaran mengenai ketegasan memiliki cita-cita.
Ketua DPD KNPI Maluku, yang biasa di sapa deng sebutan Bung Boy ini menegaskan, Maluku membutuhkan pemimpin yang bisa menyatuhkan seluruh komponen, agar dapat menegaskan keanekaragaman yang telah terakomodir dalam bingkai Bhineka Tunggal Ika.
Ia juga sangat memberikan apresiasi bagi pemuda yang selalu memperjuangkan daerahnya, seperti yang perna dilakukan beberapa pemuda, ketika ingin melepaskan diri dari kabupaten induknya.
Dicontohkan, perjuangan pemuda Buru Selatan (Bursel). Katanya, pemuda di daearh itu mampu mempertahankan harkat dan martabatnya untuk mempertahankan daerahnya, meskipun banyak tantangan yang harus dihadapi.
“Itu artinya, pemuda di daerah tersebut telah berfikir maju kedepan. Dengan kata lain mereka mampu menjawab kondisi ekonomi, sosial yang dihadapi daerah mereka saat ini,” jelasnya.
Sehingga untuk menyikapi kondisi kemasyarakatan saat ini, maka pemuda dituntut untuk terus menyuarahkan kepentingan masyarakat secara kritis. Harus bersikap tegas dan jelas, agar terus konsisten dalam memperjuangkan kepentingan rakyat.
Ia mengakui, meski DPD KNPI Maluku bukan sebuah lembaga pemerintahan, namun mereka tetap memiliki ruang untuk memperjuangkan kepentingan orang banyak.
Lebih lanjut dia mengatakan, pemuda harus tampil sebagai motor penggerak dalam melakukan perubahan di daerah bertajuk “Seribu Pulau“ ini.n “Intinya pemuda harus tegas dan terus berjuang,” tutupnya.
Untuk dikatahui, acara Cofee Morning ini dihadiri oleh Bupati Kabupaten Bursel, Tagop Soulissa, Anggota DPRD Bursel, para aktivis Maluku dan sejumlah media Maluku. (TWN)
Posting Komentar untuk "Pemuda Harus Menjadi Tonggak Penting Suatu Daerah "