Desa dan Kelurahan Dapat Bantuan Komputer
AMBON, INFO BARU--Untuk membantu aparatur pemerintah level desa/kelurahan dalam melakukan pelayanan publik, Pemerintah Kota Ambon memberikan bantuan sebanyak 50 unit computer kepada 50 desa/kelurahan di Kota Ambon, Selasa (7/1).
Bantuan 50 unit computer itu diserahkan secara simbolis di kantor Negeri Tawiri, Kecamatan Teluk Ambon, oleh Walikota Ambon Richard Louhenapessy, kemarin.
Kepada waratwan walikota mengaktakan, bantuan 50 unit computer kepada desa/kelurahan di Kota Ambon merupakan kebutuhan mendesak terhadap perkembangan teknologi.
“Di era teknolgi saat ini komputer merupakan sebuah kebutuhan baik di masyarakat, dunia pendidikan maupun di pemerintahan. Bantuan ini kita serahkan secara simbolis. Nantinya masing-masing desa/kelurahan mendapat 1 unit komputer,” katanya.
Bantuan computer ini akan dilengkapi fasilitas internet sehingga memudahkan aparatur pemerintah mengakses informasi. “Pemkot tanggap terhadap kemajuan teknologi. Dalam rangka itu ada beberapa program yang paling mendesak yakni seluruh pemerintah negeri, kelurahan dan desa kita bantu dengan satu unit komputer yang bisa berakses langsung dengan internet,” katanya.
Selain mengakses informasi, bantuan computer ini juga diharapkan dapat membantu aparat pemerintah desa/negeri dan kelurahan dalam melakukan pelayanan publik.
Walikota berharap, dengan bantuan kepada Pemdes dan kelurahan itu dapat dimanfaatkan dengan menata administrasi perkantoran secara baik serta bisa mengakses informasi secara akurat.
Kata Walikota, pihaknya akan membuka perangkat internet pada setiap desa untuk memudahkan masyarakat terutama warga kurang mampu mengakses internet.
“Informasi ini milik seluruh masyarakat.kedepan kita rencanakan untuk memberikan akses internet kepada masyarakat secara gratis pada kantor kecamatan, kalau tidak masyarakat yang kurang mampu tidak bisa akses internet akhirnya yang terjadi anak-anak dengan ekonomi keatas pasti maju sementara menengah kebawah dia akan tertinggal,” katanya.
Kebijakan membuka layanan internet pada desa/kelurahan untuk mendorong masayarakat dalam penguasaan Informasi Teknologi, dalihnya saat ini IT hanya di kantor kecamatan karena anggaran Pemkot terbatas. “Kedepan akan dilakukan pada kantor desa/kelurahan,” katanya. (RIN)
Posting Komentar untuk "Desa dan Kelurahan Dapat Bantuan Komputer "