Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

KPPS Coblos Seluruh Surat Suara di Dusun Nekan dan Walang Tengah

Pelanggaran PSU SBT, PSU SBT, Abdulah Vanath, Pilkada Maluku 2013

AMBON, INFO BARU - Kecurangan PSU di Kabupaten Seram Bagian Timur yang dilakukan secara terstruktur dan sistematik, nampaknya tak pernah habis jika diurut satu per satu.

Setelah sederetan pelanggaran dan kecurangan yang berhasil diungkap dan ditemukan berbagai TIM Pemenangan pasangan calon di Kabupaten Seram Bagian Timur saat berlangsungnya Pemungutan Suara Ulang.

Kini satu lagi temuan yang sempat membuat masyarakat Dusun Walang Tengah dan Dusun Nekan Kecamatan Kelimury Kabupaten SBT seakan terhipnotis dan tak mampu berbuat apa-apa, kendatipun kecurangan dan pelanggaran tersebut dilakukan di depan mata mereka saat pencoblosan di TPS pada kedua Dusun tersebut.  

Buktinya, menurut pengakuan salah satu warga setempat langsung dari SBT menyatakan, saat dilakukan pencoblosan pada dua TPS berbeda di kedua Dusun ini, satu tontonan menarik kembali diperagakan KPPS pada dua TPS tersebut yakni seluruh surat suara, justru dicoblos oleh KPPS di depan masyarakat yang hadir di kedua TPS pada Dusun Walang Tengah dan Dusun Nekan.

Ironisnya lagi, seluruh surat suara yang dicoblos anggota KPPS setempat, seluruhnya milik pasangan DAMAI.

‘’DPT pada kedua TPS yang dicoblos anggota KPPS setempat berjumlah 600 pemilih lebih,’’ timpalnya.

Bahkan, hal ini dilakukan di depan masyarakat yang akan menggunakan hak suara di TPS ini, namun mereka tidak bisa berbuat banyak untuk menegur, apalagi menghalanginya.

Selain disaksikan masyarakat setempat, tanpa disadari peristiwa ini langsung direkam melalui phone seluler milik para saksi yang hadir saat itu di TPS, namun lagi-lagi para saksi ini seakan terhipnotis dan tak mampu mengajukan keberatannya.

‘’Kami menyaksikan langsung peristiwa ini, namun kami tidak bisa berbuat apa-apa, padahal insiden ini sangat mencoreng proses demokrasi di Maluku, khususnya di Kabupaten Seram Bagian Timur,’’ tegas sumber yang enggan namanya dikorankan ini.

Saat sedang asyik mencoblos, tanpa disadari sejumlah warga maupun saksi dari pasangan calon lainnya sedang mereka peristiwa ini menggunakan kamera HP mereka.

Kendatipun oleh anggota KPPS telah melihat bahwa ada yang merekam aksi tidak terpuji ini menggunakan  HP Kamera, namun mereka terus saja melakukannya hingga surat suara terakahir. (RAE)

Posting Komentar untuk "KPPS Coblos Seluruh Surat Suara di Dusun Nekan dan Walang Tengah"