2014, Perpanjangan Bandara Udara Moa Selesai
"Sebelumnya panjang Bandara Udara Moa mencapai 600 meter, dan tahun ini ditambah 600 meter sehingga panjang bandar udara tersebut mencapai 1200 meter," ujar Dumlay kepada wartawan di Ambon, Selasa (22/10) kemarin.
Jelasnya, perpanjangan bandara udara menggunakan Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN), sedangkan untuk totalnya, ia tidak mengetahuinya secara pasti.
Kata Dumlay, jenis pesawat yang masuk di Bandar Udara Moa yakni Lyon, trigana dan lain sebagainya. “Jenis pesawat yang akan masuk di bandara ini yakni berjenis Lyon, Trigana, Wings dan lain sebagainya,” ungkapnya.
Diharapkan, dengan adanya perpanjangan bandara tersebut, dapat mempermudah pesawat dengan kapasitas besar untuk masuk.
Selain itu, mempermudah transportasi laut di Kabupaten MBD. “Kita berharap dengan adanya perpanjangan bandara ntersebut dapat mempermudah pesawat yang berkapasitas besar,” harapnya. (MEL)
Posting Komentar untuk "2014, Perpanjangan Bandara Udara Moa Selesai "