Suara Tiga Kabupaten Belum Masuk
AMBON, INFO BARU - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Maluku, Idrus Tatuhey menandaskan, pengumuman hasil Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku, akan diumumkan pada tanggal 1 Juli 2013 mendatang.
Dalam pengumuman hasil Pilkada nanti, pihaknya menjamin akan berjalan aman dan lancar tanpa gangguan apapun. “Saya yakin pada saat pengumuman hasil Pilkada Maluku 1 juli nanti, kondisi aman dan tertib,” kata Tatuhey kepada wartawan usai menghadiri rapat koordinasi bersama pemerintah Provinsi Maluku di Kantor Gubernur Maluku, terkait kenaikan BBM, Senin (24/6) kemarin.
Diungkapkan, dalam rapat tersebut ada beberapa agenda penting yang dibicarakan, diantaranya, persoalan kenaikan harga BBM dan mengantisipasi rekapan suara di KPU Provinsi Maluku pada tanggal 27-29 Juni 2013.
Menurut Tatuhey, selain pengamanan pada 1 Juli nanti, pihaknya juga selalu melakukan pengamanan terhadap kantor KPU Maluku. “Kita juga akan mengantisipasi rekap di KPU Maluku pada 1 juli nanti,” tandas Tatuhey.
Dikatakan, polisi sudah siap mengamankan hasil Keputusan pada 1 Juli nanti, sehingga diharapkan keputusan yang nantinya ditentukan dalam sidang pleno, bisa diterima seluruh masyarakat.
“Kita berharap pada saat keputusan pleno nanti, masyarakat bisa dewasa dan legowo menerima hasil keputusan ini, tanpa melakukan aksi yang dapat merugikan banyak orang,’’ pintanya.
Ia juga menambahkan untuk semua kotak suara atau TPS yang ada di Maluku, sebagain besar sudah masuk, sementara kotak suara dari Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD), Maluku Tenggara Barat (MTB), dan Kota Tual.
“Hampir sebagian besar kotak suara sudah masuk, tinggal di MBD, MTB, dan Tual,” tandasnya. (*)
Posting Komentar untuk "Suara Tiga Kabupaten Belum Masuk"