Situmorang: Pelantikan, Belum ada Informasi Resmi dari Pusat

AMBON, INFO BARU--Penjabat Gubernur Saut Situmorang ketika dikonfirmasi sejumlah wartawan terkait informasi pelantikan gubernur – wakil gubernur Maluku periode 2013-2018, usai acara peresmian Sekretariat Latupati Provinsi Maluku, di Negeri Passo Kecamatan Baguala Senin (03/3) kemarin menyatakan, hingga selaku pimpinan di Maluku dirinya belum memperoleh inofmrasi resmi darti Pemerintah Pusat.
Menyangkut pemberitaan sejumlah media lokal di kota Ambon yang santer mewacanakan pelantikan gubenur-wakil gubernur Maluku periode 2013-2018 akan dilakukan dalam waktu dekat lagi-lagi, informasi itu dibatah Saut Situmorang.
“Sampai detik ini (Senin-Red), selaku penjabat gubernur Maluku saya belum mendapat informasi resmi dari pusat terkait pelantikan gubernur dan wakil gubernur Maluku periode 2013-2018,” tegasnya.
Saut menjelaskan, selaku perwakilan pemerintah pusat di daerah sampai detik ini (Senin kemarin-Red), dirinya belum memperoleh informasi secara resmi dari pemerintah pusat terkait proses pelantikan gubernur-wakil gubernur Maluku terpilih.
“Saya ingin tegaskan selaku perwakilan Pemerintah Pusat di Maluku. Saya sama sekali belum mendapatkan keterangan secara resmi terkait proses pelantikan tersebut,” paparnya.
Saut Situmorang mengatakan, dirinya hanya mendapatkan informasi melalui pesan SMS dari Direktorat Jenderal Otonomi Daerah (Ditjen-Otda), terkait rencana proses pelantikan gubernur dan wakil gubernur Maluku terpilih.
“Informasi melalui SMS memang saya terima dari Ditjen Otda. Tetapi selaku wakil pemerintah pusat di daerah, saya belum diberitahukan secara resmi mengenai pelantikan dimaksud,” jelas Situmorang.
Pesan SMS singkat yang diperolehnya dari Dirjen Otda seperti telah diterangkan diatas, hanya terkait pemberitahuan mengenai informasi Keputusan Presiden (Keppres) tentang penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku terpilih.
Isi pesan singkat SMS dari Dirjen Otda tersebut tidak menyebtukan pasangan mana yang akan dilantik menjadi gubernur-wakil gubernur Maluku periode 2013-2018.
“Soal mengenai kapan pelantikan gubernur dan wakil gubernur Maluku terpilih, itu belum ada informasi resmi dari pusat. Memang ada pesan SMS yang saya terima dari Dirjen Otda. Tapi pesan itu hanya terkait adanya Keppres tentang penetapan gubernur-wakil gubernur Maluku terpilih, itu saja,” ungkapnya.
Saut Situmorang sempat mengutip isi pesan singkat yang dikirim Ditjen Otda Sabtu 1 Maret 2014 atau akhir pekan kemarin.
“Pak Saut, kami (direjen Otda-Red) dengar sudah dikeluarkan Keppres tentang penetapan Gubernur dan Wagub terpilih Maluku,” ujar Saut Situmorang mengutip isi pesan SMS dari Dirjen Otda yang diterimanya tersebut.
Saut Situmorang menegaskan, selaku perpanjangan tangan Pempus di daerah, tentu dirinya tidak akan diam dengan informasi yang terkesan simpang siur terkait proses pelantikan gubernur-wakil gubernurMaluku terpilih.
Untuk itu Saut Situmorang berjanji akan segera menanyakan kepastian pelantikan gubernur dan wakil Maluku terpilih langsung ke Pemerintah Pusat untuk mengkonfirmasi validitas kaitannya dengan informasi pelantikan dimaksud.
Penjabat gubernur Maluku ini mengajak semua masyarakat di Provinsi Maluku agar senantiasa berdoa sehingga proses pilkada Maluku bisa cepat selesai.
Hal tersebut dimaksudkan agar pada waktunya nanti bisa ditandai dengan pelantikan gubernur dan wakil gubernur terpilih. (MG-01)
Posting Komentar untuk "Situmorang: Pelantikan, Belum ada Informasi Resmi dari Pusat"