Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Polisi Diminta Ungkap Pelaku Pembobolan IAIN Ambon

AMBON, INFO BARU--Polres Pulau Ambon dan Pulau-pulae Lease diminta segera mengungkapkan pelaku dan otak dibalik pembobolan kampus Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ambon.

Siapa yang menjadi pelaku dan otak dibalik pencurian uang senilai Rp 250 juta dan dukumen-dokumen penting itu, harus segera diungkap ke publik. Selain diungkap, mereka yang melakukan tindak pidana itu harus ditangkap dan di proses secara hukum.

Demikian ditegaskan salah satu Alumni IAIN Ambon, Fransisco Alimudin Kolatlena kepada Info Baru, Kamis (23/1) kemarin.

“Selaku Alumni di IAIN Ambon, kami memberikan apresiasi atas kinerja pihak kepolisian. Namun kami juga meminta agar pihak yang menangani persoalan ini dapat mengungkap dan menangkap pelaku, serta otak dibalik pencurian tersebut,” desak Kolatlena.

Hal tersebut dimaksudkan, agar tidak terjadi polimik yang berkepanjangan, karena masih banyak persoalan yang harus dilakukan  demi kemajuan kampus yang berjuluk “Hijau” itu.

Mantan Presiden Mahasiswa Periode 2007-2008 itu, mendesak pihak kepolisian intens melakukan pengusutan, agar pelaku dan otak dibalik pembobolan secepatnya bisa diproses hukum.

“Saya mendesak pihak kepolisian intens melakukan pengusutan, agar pelaku dan otak dibalik kejadian itu segera ditangkap. Selain itu tidak terjadi polimik yang berkepanjangan,” ujarnya.

Ia juga meminta, pihak lembaga lebih maksimal dalam membangun kebersamaan pada level internal, sehingga dapat mewujudkan visi dan misi IAIN Ambon. Apalagi saat ini kampus tersebut sedang berupaya untuk mengalihkan status dari IAIN menuju Universitas Islam Negeri (UIN).

“Saya berharap pihak lembaga lebih maksimal dalam membangun kebersamaan pada level internal, agar upaya IAIN Ambon menuju UIN segera terealisasi,” pintahnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, brankas yang dibawah kabur orang tak dikenal itu sudah ditemukan warga, dan sekitar delapan orang sudah diperiksa sebagai saksi. Namun hingga kini belum diketahui pasti siapa pelaku dibalik kejadian yang terjadi pada Selasa (7/1) lalu. (TWN)

Posting Komentar untuk "Polisi Diminta Ungkap Pelaku Pembobolan IAIN Ambon"