Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Besok, Parpol Deklarasi Kampanye Damai

Ilustrasi.
AMBON, INFO BARU--Sekretaris KPU Kota Ambon, Paulus Lekatompessy kepada wartawan di ruang kerjanya, Kamis (13/3), memastikan Sabtu (15/3) esok, seluruh partai politik (Parpol) dan calon anggota legislatif (caleg) peserta pemilihan legislative (pileg) 2014 akan deklarasi kampanye damai di Lapangan Merdeka-Ambon.

Dikatakan, deklarasi akan ditandatangani oleh 15 pimpinan partai politik peserta pemilu KPU,Panwas dan Muspida yang ada di kota Ambon.

Menurutnya, deklarasi kampanye damai akan diikuti oleh pimpinan partai politik dan caleg tingkat Provinsi Maluku dan caleg tingkat Kota Ambon.

“Setelah penandatangan kesepakatan kampanye damai oleh pimpinan parpol akan dilanjutkan dengan karnaval keliling kota Ambon,” jelasnya.

Rute karnaval,dimulai dari Lapangan Merdeka jalan Pattimura, jalan Ahmad Yani, jalan Diponegoro, menuju pohon Pule atau jalan Dr Latumeten sampai ke Talake melintasi jalan Dr Sitanala menuju A.Y Patti dan kembali ke Lapangan Merdeka. Dia mengatakan, kegiatan ini dimaksudkan untuk menyampaikan kepada masyarakat bahwa kegiatan Pileg 2014 telah dimulai.

“Jadi Parpol mulai melakukan kegiatan kampanye jelang Pileg 2014 yang diikuti oleh caleg tingkat provinsi Maluku maupun Kota Ambon,” katanya.

Pihaknya, kata Lekatompessy telah melakukan pertemuan dengan pimpinan partai politik di kota ini. Dalam pertemuan tersebut telah disepakati peserta karnaval berjalan sesuai dengan nomor urut partai politik.

“Setiap parpol menggunakan dua mobil dan tidak boleh menggunakan kendaraan roda dua. Ini dilakukan untuk mencegah kemacetan,” tandasnya.

Dia menegaskan, caleg yang menggunakan kendaraan sendiri tidak diperbolehkan bergabung dengan iring-iringan mobil yang sudah disesuaikan dengan nomor urut.

“Caleg yang menggunakan kendaraan sendiri berada di belakang barisan, tidak boleh bergabung dengan mobil sesuai nomor urut,” ucapnya.

Sembari mengatakan, masing-masing Partai Politik menghias mobil iring-iringan dengan ornament partainya. Dirinya berharap, kampanye damai ini hanya diikuti oleh parpol dan caleg sehingga tidak terjadi kemacetan.

Dia menambahkan, telah berkoordinasi dengan aparat keamanan untuk pelaksanaan kampanye damai. “KPU Provinsi Maluku telah koordinasi dengan aparat keamanan. Kita harap kegiatan tersebut berjalan lancar sesuai yang diharapkan,” katanya. (RIN)

Posting Komentar untuk "Besok, Parpol Deklarasi Kampanye Damai"