Usir Wartawan, AJI Kecam Oknum PNS Kabupaten SBB
AMBON, INFO BARU - Ketua Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Ambon Insany Syahbarwaty, kepada wartawan di Ambon Minggu (1/9) secara tegas mengecam sikap Abraham Tuhenay atau oknum Pegawai Negeri Sipil (PNS) Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB), yang mengusir para wartawan saat menjalankan tugas peliputan di kantor Kepolisian Sektor (Polsek) Sirimau Kota Ambon, Sabtu (31/8) akhir pekan kemarin.
Ketua AJI Ambon menandaskan, tindakan Abraham Tuhenay adalah kesalahan besar dan tidak memahami aturan Pers atau UU No 40 tahun 1999.
“Kami mengecam keras tindakan pengusiran yang dilakukan oleh oknum PNS kabupaten SBB terhadap para wartawan di Polsek Sirimau Sabtu kemarin. karena Perbuatan Abraham Tuhenay memahami aturan dan melanggar kode etik jurnalis,” tandas Syahbarwaty.
Tindakan tersebut telah berlawanan dengan profesi jurnalis dalam menjalankan tugas seperti yang telah diatur dalam kontitusi negara.
“Kantor polisi itu ruang publik bukan ruang pribadi si Abraham Tuhenay. Dan tindakan yang dia lakukan merupakan tindakan yang sangat tidak terpuji. otomatis hal init telah melanggar Undang-undang Pers nomor 40 Tahun 1999,” tegasnya.
Sementara itu, dari pantauan Koran ini di Mapolsek Sirimau Ambon Sabtu (31/8) akhir pekan kemarin menerangkan, kala itu wartawan sedang menjalankan tugas peliputan di Polsek Sirimau Kota Ambon, oknum PNS SBB itu (Abraham tuhenay,Red), langsung mengusir para awak media.
Aksi pengusiran yang diperankan Abraham Tuhenay di Polsek Sirimau Ambon Sabtu akhir kemarin, ketika saat salah satu wartawan hendak mengabadikan gambar kasus hutang piutang baliho antara keluarga Bupati SBB dengan pemilik percetakan Aira Printing.
Kala itu Abraham Tuhenay menemani salah satu adik Bupati SBB yakni Fransina Puttileihalat, diruang Kanit Reskrim Polsek Sirimau Kota Ambon, tidak terima dengan gambar yang diabadikan oleh salah satu wartawan media nasional tersebut.
Abraham lantas mengamuk dan mengusir para wartawan yang berada didepan pintu Kanit Reskrim Polsek Sirimau kala itu. “Anda siapa,? kenapa anda foto saya ?,” tanya Ampi dengan mimik emosi.
Tidak mengusir wartawan Abraham Tuhenay juga sembari mengancam para awak media. “Anda tidak tahu etika sama sekali. Anda tahu kami ini siapa,? keluar dari sini (Polsek Sirimau,Red). Kami tidak mengundang anda untuk kesini,” kata Ampi dengan nada tinggi kepada para wartawan di ruangan Kanit Reskrim Polsek Sabtu akhir pekan kemarin.
Lantaran melihat Abraham Tuhenay yang telah tempramen tidak terkontrol kemudian mencoba untuk berdiri dari tempat duduknya sambil menyerang para wartawan sambil menunjukan jarinya kearah para waratwan.
Beruntung ada salah satu oknum yang berada di ruangan Kanit Reskrim Polsek Sirimau langsung merelai dan menenangkan Abraham Tuhenay yang telah terbakar emosi. (*)
Posting Komentar untuk "Usir Wartawan, AJI Kecam Oknum PNS Kabupaten SBB"